Sunday 20 August 2017

"Drop the gun Leo" adalah sebaris kalimat yang sangat saya sukai dari sebuah film yang judulnya entah apa dan pemainnya entah siapa. Mungkin begitu terseponanya dengan line tersebut membuat semua yang mengiringinya bubar jalan.

Sama dengan perintah seorang detektif kepada si Leo diatas, maka saya pun menjatuhkan senjata lalu angkat tangan untuk olahan makanan yang satu ini. Beberapa kali eksekusi belum ada yang penampakannya semirip martabak yang dijajakan di luar sana. Boro-boro nyerempet Martabak Good atau San Fransisco, martabak Mas Alvin aja gak bisa dimiripi. Ya, namanya juga usaha yess?

Martabak ini dibuat di Teflon, berisi kacang mete kakaren lebaran, meises coklat dan keju cheddar yang sudah lama menetap di kulkas. Sepertinya baking soda dan baking powdernya sudah nyaris tak aktif lagi, sehingga lubang-lubang kecil khas martabaknya hanya sedikit yang muncul.

Bahan :
125 gr terigu
1/2 sdt baking powder
37,5 gr gula pasir
1/8 sdt garam
1 kuning telur
175 ml air
1 tetes pewarna kuning telur

Tambahan :
1/8 sdt BP dan 1/8 sdt Soda kue

Taburan :
1/2 sdm margarin
1/2 sdm gula
Kacang mete bubuk, meises, keju cheddar parut dan Susu Kental Manis.

Cara membuatnya :
Campur, ayak terigu dan BP. Tambah gula, garan, kuning telur, aduk rata. Beri pewarna kuning telur ke dalam air lalu tuangkan ke adonan. Mixer kecepatan rebdah hingga lembut, diamkan 1 jam.
Panaskan cetakan (saya pakai Teflon) dengan api kecil. Sesaat sebelum adonan di tuang, beri soda kue dan BP, aduk rata. Tuang ke dalam cetakan, tunggu sampai berlubang-lubang, tutup. Angkat lalu beri taburan.



posted from Bloggeroid

0 comments:

Post a Comment