Friday 24 February 2017

Ribut-ribut tentang barisan huruf yang membentuk kata Indochina yang membuat kebakaran hati bagi beberapa orang yang tidak mau mencari tahu apalagi tempe itu membuat saya teringat akan olahan masakan bertajuk Ayam Pandan yang belum sempat dimunculkan di blog yang mulai lumutan. Yap, ayam pandan.adalah olahan masakan yang berasal dari salah satu negara yang masuk dalam jajaran negara Indochina atau Asia Tenggara daratan dalam arti luas bersama Vietnam, Kamboja, Laos dan Myanmar yaitu Thailand.

Di daerah asalnya, olahan ayam yang dikenal dengan nama Gai Hor Bai Toei ini dapat di olah dalam tiga cara yaitu di goreng, di panggang atau di bakar.

Ayam pandan ini dapat menjadi alternatif lain dari pengolahan daging ayam yang terkadang membosankan. Pengolahannya yang agak ribet sebanding dengan rasa gurih daging ayam yang bumbunya menyerap secara sempurna berbaur dengan aroma pandan nan mewangi. Ayam pandan biasanya disajikan bersama dengan saus Thailand. Namun demi terjadinya pembauran rasa yang rukun,damai, adil dan sentosa, ayam pandan ini saya sandingkan dengan sambal terasi saja.

Bahan :
1 ekor ayam, potong dengan

tulangnya.
200 ml santan.
1 sendok makan bawang merah putih cincang
1 sendok teh jahe parut.
2 sendok makan irisan serai.
1 sendok makan saus cabai.
2 sendok makan kecap ikan.
2 sendok makan kecap asin.
3 sendok makan gula merah.
Garam, merica secukupnya.
1 sendok teh ketubar halus.
Daun pandan untuk membungkus.
Minyak.

Cara Membuat:
Ayam, santan dan semua bahan dimasak sampai matang dan santan mengering.
Bungkus ayam dengan daun pandan. Goreng.

posted from Bloggeroid

0 comments:

Post a Comment